Rabu, 09 September 2015

Woow,! Lagi-Lagi Harga Raskin Di Mahawu di Mark Up?

Rabu, 9 September 2015

MANADO,MA.- Persoalan harga penjualan beras miskin  (raskin) di hampir semua kelurahan Manado, masih terus menuai sorotan dari masyarakat, terlebih pada persoalan harganya yang sengaja di mark up serta pembagiannya yang dinilai tidak tepat sasaran, salah satunya seperti yang masih dikeluhkan oleh warga di kelurahan Mahawu soal harga raskin yang masih melebihi harga HET  penjualannya.
Dalam pantauan wartawan manadoaktual.com Rabu(09/09) pukul 09:00 pagi ini, sejumlah warga dikelurahan tersebut  sedang membicarakan soal harga  raskin yang di jual disetiap kepala lingkungan dikelurahan Mahawu sudah sangat memberatkan warga, karena melampaui harga sebenarnya yakni Rp 24 ribu menjadi 30 ribu sampai 35 ribu per karung.
“Kalo soal mo angkut dengan motor torang di rumah ada motor, trus kiapa pala kurang jaga bilang dia ada hitung deng angkutan yang dia ada sewa, pada hal harga raskin cuma Rp 24 ribu per ukuran 15kg,”keluh Meyta Bugis salah seorang warga lingkungan IV.
Senada dengan yang dikatakan Rusli Abas warga lingkungan III, kepada wartawan manadoaktual.co, dirinya mengungkapkan kalau pembagian raskin patut dipertanyakan karena nama penerima sering di manipulasi.

“Masa orang yang ada nama dari BPS tidak dibagikan, malahan orang yang tidak terdaftar itu dapat dengan membeli seharga Rp 30 ribu bahkan sampai Rp 35 ribu, dan ini merata untuk semua lingkungan yang ada di kelurahan Mahawu, ini harus dituntaskan oleh pemkot sendiri apalagi kinerja lurahnya yang dinilai masa bodoh,” semburnya.

Seperti yang diketahui sebelumnya, lurah Mahawu Maryam Pawewang selalu mengelak apabila dimintai keterangan oleh awak media, bahkan lurah tersebut pernah banting pintu ruangan kantornya kepada wartawan saat akan melakukan konfirmasi.(L-HJ)

http://manadoaktual.com/woow-lagi-lagi-harga-raskin-di-mahawu-masih-dimark-up.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar